Suaraindo.id – Meski perlu Proses yang cukup lama dan melelahkan Akhirnya H.Andi Suhaimi Dalimunte terpilih juga secara aklamasi untuk kedua kalinya menjabat sebagai ketua DPD Partai Golongan Karya (Golkar) untuk Periode 2020-2025 melalui Musda ke X Partai Golkar digelar di Ulan Kantor Golkar yang bertempat di Jalan SM Raja,Kecamatan Rantau Selatan, Kabupaten Labuhanbatu,Provinsi,Sumut,Jumat (28/8/2020).
Musda ke X Partai Golkar berjalan sesuai tatib dan kondusif namun pada Paripurna ke IV disini terlihat ada sedikit ke Keberatan dari perwakilan Ampi dan HWK yang kurang setuju dengan majunya kembali Andi Suhaimi sebagai ketua Golkar mereka langsung mengadakan intrupsi secara bertubi-tubi berkaitan dengan syarat untuk menjadi ketua partai Golkar Labuhanbatu periode 2020-2925.
Sehingga buntut dari ketidakpuasan atas penjelasan yang di sampaikan ketua sidang H.Hasan Said M.Ketua Pengurus Organisasi yang didirikan partai Golkar beser HWK memilih woulk out dari ruangan Musda tersebut.
Diakhir Musda ke -X Ketua Musda Partai Golkar menetapkan Andi Suhaimi Dalimunthe juga sebagai Bupati Labuhanbatu terpilih sebagai ketua Partai Golkar Labuhanbatu.
Kemudian dalam Musda ke X Partai Golkar tersebut juga menghasilkan keputusan bahwa Andi Suhaimi sebagai ketua terpilih menjadi ketua Tim Formatur dan menyusun komposisi dan personalia partai Golkar Labuhanbatu Periode 2020-2025
Setelah menerima Bendera Petaka partai Golkar dari H.Romainur sebagai ketua wakil partai Golkar provinsi Andi suhaimi menyampaikan agar segenap kader partai Golkar di daerah labuhanbatu ini untuk tetap menjaga kekompakan dan bersatu guna memajukan partai Golkar dan meraih kemenangan dalam Pilkada nanti yang akan di selenggarakan pada 9 Desember serta pemilu serentak pada 2024 mendatang.