Suaraindo.id- Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut melakukan kunjungan lapangan implementasi penuh Subsidi Tepat Jenis BBM Tertentu(JBT) jenis Solar di dua wilayah Sumbar, yaitu Payakumbuh dan Kabupaten Limapuluh Kota, Selasa (30/01/2023).
Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagut, Susanto August Satria mengatakan, Pertamina Patra Niaga sukses melakukan uji coba penerapan Program Subsidi Tepat secara menyeluruh (full cycle) atau menggunakan kode QR untuk BBM subsidi di Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota, dan hari ini sudah mencapai 99% dari keseluruhan transaksi.
“Uji coba penerapan Program Implementasi Penuh Subsidi Tepat JBT (Solar) berjalan sukses dan pada hari ini sudah mencapai 99% dari keseluruhan transaksi biosolar di SPBU Kota Payakumbuh dan Kabupaten Lima Puluh Kota, kedepannya program akan kami perluas ke seluruh wilayah Sumatera Barat” ujar Satria.
Ia mengimbau agar masyarakat segera melakukan pendaftaran Program Subsidi tepat melalui website subsiditepat.mypertamina.id. Konsumen perlu menyiapkan dokumen yang nantinya akan diupload melalui website yaitu foto KTP, foto diri, foto STNK (tampak depan dan belakang), foto kendaraan tampak keseluruhan, dan foto kendaraan tampak depan Nomor Polisi.
Satu Kode QR peruntukannya untuk satu kendaraan. Pada satu akun di website subsiditepat.mypertamina.id dapat mendaftarkan beberapa kendaraan, sehingga satu akun dapat memiliki beberapa kode QR tergantung dari banyaknya kendaraan yang didaftarkan.
“Kode QR bisa dicetak (print out) atau discreenshot secara soft copy untuk digunakan di SPBU Pertamina,” ujarnya.
Diakuinya, jika kode QR hilang atau dicuri atau rusak, masyarakat dapat melakukan reset kode QR melalui website subsiditepat.mypertamina.id dan tidak ada batasan reset kode QR. Namun masyarakat pun perlu menjaga kerahasiaan QR nya dan tidak sembarangan diperlihatkan kepada orang lain.
“Kategori konsumen non kendaraan seperti petani dan nelayan atau sektor lain yang membutuhkan surat rekomendasi untuk pembelian Solar Subsidi juga harus mendaftarkan diri untuk mendapatkan kode QR,” kata Satria.