Wapres Gibran Rakabuming Resmi Membuka Pawai Tatung di Festival Imlek dan Cap Go Meh 2025 Singkawang

  • Bagikan
Pawai tatung pada Festival Imlek dan Cap Go Meh Kota Singkawang di Jalan Firdaus, Singkawang, Rabu (12/2/2025). SUARAINDO.ID/SK

Suaraindo.id – Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming, secara resmi membuka pawai tatung dalam rangka Festival Imlek dan Cap Go Meh 2025 di Singkawang. Acara ini berlangsung di depan Kantor Wali Kota Singkawang, Jalan Firdaus, pada Rabu (12/2/2025).

Kehadiran Wapres Gibran disambut hangat oleh berbagai pejabat tinggi daerah dan nasional. Turut hadir Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Barat, Harisson, Pangdam XII/Tanjungpura, Mayjen TNI Jamalulael S, serta Kapolda Kalbar, Irjen Pol Pipit Rismanto. Selain itu, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Kalbar dan Forkopimda Kota Singkawang, termasuk Pj Wali Kota Singkawang, Sumastro, serta unsur pimpinan lainnya juga menyambut kedatangan orang nomor dua di Indonesia tersebut.

Acara ini juga dihadiri sejumlah tokoh nasional, di antaranya Wakil Ketua MPR RI, Lestari Moerdijat, serta anggota DPR RI seperti Lasarus, Yuliansyah, Cornelis, Syarif Abdullah Alkadrie, Daniel Johan, Maria Lestari, dan Boyman Harun. Selain itu, anggota DPD RI yang hadir antara lain Daud Yordan, Syarif Melvin, Erlinawati, dan Maria Goreti.

Dari jajaran kementerian, hadir pula Wakil Menteri Dalam Negeri RI, Bima Arya Sugiarto, Wakil Menteri Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Ekonomi Kreatif RI, Irena Umar, serta Wakil Menteri Kebudayaan RI, Giring Ganesha.

Setelah seremoni pembukaan, pawai tatung dimulai dengan pemukulan alat musik tradisional sebagai tanda dimulainya pertunjukan. Wapres Gibran tampak terkesima menyaksikan para tatung memperagakan atraksi ekstrem mereka yang telah menjadi daya tarik utama Festival Imlek dan Cap Go Meh di Singkawang.

Festival Imlek dan Cap Go Meh di Singkawang memang selalu menjadi sorotan nasional dan internasional karena keunikan budaya yang ditampilkan, terutama pawai tatung yang mencerminkan tradisi khas masyarakat Tionghoa di Kalimantan Barat. Tahun ini, dengan kehadiran Wapres RI, festival ini semakin mendapat perhatian luas dan menjadi momentum promosi pariwisata budaya Indonesia di kancah dunia.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  • Bagikan