Delapan Ruko di Jalan Kota Baru Pontianak Selatan Hangus Terbakar

  • Bagikan
Ratusan anggota pemadam kebakaran yang sedang berupaya memadamkan api pada Kamis (14/11/2024) pukul 23.00 WIB. Foto : Suara Kalbar

Suaraindo.id – Sekitar delapan rumah toko (ruko) di Jalan Kota Baru, Pontianak Selatan, terbakar hebat pada Kamis (14/11/2024) sekitar pukul 23.00 WIB. Insiden ini terjadi tepat di depan Pasar Kemuning, Kota Baru, dan api dengan cepat melahap bangunan ruko yang sebagian besar berisi barang elektronik dan pakaian.

Menurut Yudha, salah satu anggota Pemadam Kebakaran Swadesi Asslam, api awalnya muncul di salah satu ruko dan kemudian merambat ke bangunan lainnya. “Awalnya hanya satu ruko yang terbakar, tetapi api cepat menjalar hingga beberapa ruko lain di sekitarnya,” jelas Yudha di lokasi kejadian.

Ia menambahkan bahwa beberapa ruko yang terbakar merupakan toko elektronik, sehingga mudah terbakar dan mempercepat penyebaran api ke bangunan lain.

“Kami menghadapi tantangan dengan kondisi cuaca berangin, yang membuat proses pemadaman menjadi lebih sulit,” ungkap Yudha. Hingga dini hari, petugas damkar dari berbagai unit terus berjibaku memadamkan kobaran api agar tidak meluas ke area lainnya.

  • Bagikan