Bupati Lotim Buka Bersama dengan Insan Pers, Bahas Isu Keamanan dan Pembangunan

  • Bagikan

SUARAINDO.ID —- Bupati Lombok Timur (Lotim), H Haerul Warisin menggelar acara buka bersama dengan insan pers yang dihadiri oleh sejumlah wartawan dari berbagai media, di pendopo Bupati, Sabtu 29 Maret 2025.

‎Dalam kesempatan tersebut, Bupati mengungkapkan pentingnya peran media dalam menjaga kondusivitas daerah serta menyampaikan berbagai informasi terkait pembangunan dan kebijakan pemerintahan.

‎Keberadaan media sangat vital dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat, terutama terkait dengan kerjasama antara pemerintah daerah dan media.

‎”Tidak ada satu pun pemerintah yang ingin menutup-nutupi informasi. Media memiliki peran penting dalam menyampaikan kebenaran kepada masyarakat,” ujar Bupati, Sabtu 29 Maret 2025.

‎Menurutnya, cepatnya informasi yang sampai kepada masyarakat menjadi hal yang tak terelakkan di era teknologi saat ini.

‎”Dengan adanya teknologi, informasi bisa disampaikan dengan sangat cepat. Berbeda dengan masa lalu, kini berita dapat tersebar dalam hitungan menit,” tambahnya.

‎Bupati mengingatkan pentingnya kewaspadaan terhadap penyebaran berita hoaks.

‎”Jangan sampai informasi yang beredar tidak sesuai dengan fakta, karena bisa menimbulkan kebingungan di masyarakat,” tegasnya.

‎Bupati menyampaikan, beberapa program prioritas pemerintah daerah, di antaranya adalah efisiensi dalam penggunaan anggaran dan pembangunan infrastruktur kesehatan.

‎Di sektor kesehatan, Bupati menyebutkan bahwa BPJS Kesehatan akan menjadi prioritas utama untuk memperhatikan kebutuhan masyarakat yang sakit.

‎”BPJS Kesehatan adalah program penting yang harus dijaga agar dapat memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat,” jelas Bupati.

‎Selain itu, pembangunan fisik, kota selong menjafi perhatian. KarenaKota Selong, sebagai ibu kota kabupaten, yang harus menjadi contoh bagi kecamatan lainnya, terutama dalam hal kebersihan dan penataan lingkungan.

‎”Saya melihat ada beberapa area yang masih kurang optimal. Saya harap setelah bulan puasa, eselon dua di lingkungan pemerintah daerah dapat lebih fokus dan efisien,” ungkapnya.

‎Terkait dengan kebijakan pengembangan di berbagai sektor, Bupati meminta dukungan dari media untuk memperkenalkan kebijakan, baik dibidang tammbakudang dan kepada penvuasaha tembaku.

‎”Kami butuh dukungan media untuk mensosialisasikan kebijakan ini kepada masyarakat luas,” ujarnya.

‎Sebagai penutup, Bupati mengingatkan pentingnya kerjasama antara pemerintah, media, dan masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Lombok Timur agar tetap kondusif.

‎”Kondusivitas ini sangat tergantung pada media yang membantu menyampaikan pesan dengan bijak dan akurat,” pungkasnya.

Penulis: NanangEditor: Redaksi
  • Bagikan