Wabup Kayong Utara: Bantuan RTLH diharapkan Bermanfaat

  • Bagikan

Suaraindo.id – Bantuan rumah swadaya bagi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) diharapkan bisa bermanfaat serta bisa membantu meringankan beban masyarakat yang tidak mampu sehingga tujuan pemerintah untuk menjadikan RTLH menjadi layak huni benar-benar akan terwujud, Minggu (28/6/2020)

Hal ini diungkapkan Wakil Bupati Kayong Utara Effendi Ahmad ketika menyerahkan secara simbolis bantuan swadaya rumah tidak layak huni (RTLH) dan menyerahkan santunan tali asih ASN Peduli kepada sepuluh anak yatim di Desa Durian Sebatang Kecamatan Seponti, Pada Rabu (24/6/2020) lalu.

Ia mengatakan, bantuan swadaya RTLH merupakan salah satu program pemerintah pusat yang tetap berjalan meskipun bukan ditengah pandemi Covid-19.

“Ditengah pandemi Covid-19 ini, Pemerintah banyak menyalurkan bantuan untuk masyarakat namun bantuan rumah swadaya ini merupakan salah satu program pemerintah pusat yang tetap berjalan walaupun ada atau tidaknya wabah pandemi Covid-19 sehingga bagi masyarakat yang belum mendapatkan bantuan RTLH pada tahun ini, diharapkan supaya bersabar karena pemerintah daerah akan terus berusaha untuk berjuang agar pemerintah pusat senantiasa memberikan bantuan rumah swadaya di Kabupaten Kayong Utara,” ucap Wabup.

Kemudian terkait dengan penyaluran bantuan ini, Effendi menjelaskan bahwa di Desa Durian Sebatang mengusulkan 90 unit rumah, namun karena koutanya terbatas sehingga hanya bisa mendapatkan 30 unit dan untuk penyalurannya Kepala Desa diharapkan melakukan musyawarah desa (Musdes) terlebih dahulu bersama aparatur dan para tokoh masyarakat.

Selanjutnya terkait dengan penanggulangan Covid-19, Wabup Effendi menginginkan agar masyarakat selalu menjalankan protokol kesehatan meskipun Kayong Utara sudah dalam zona hijau.

“Alhamdulillah saat ini Kayong Utara telah menjadi zona hijau itu artinya tidak ada lagi ODP, PDP ataupun orang yang positif terpapar corona di Kayong Utara ini, namun demikian Saya juga menginginkan agar masyarakat selalu tetap menjalankan protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah sehingga virus tersebut tidak menyebar lagi di daerah bahkan di negeri kita ini,” tutur Effendi.

Pada kesempatan ini, Wabup Effendi juga bersilaturahmi kerumah salah seorang penerima bantuan RTLH dan melakukan penempelan stiker rumah swadaya pada rumah penerima bantuan tersebut.

  • Bagikan