Pulang dari TPA, Anak-anak Serbu Mobil Pintar TMMD ke -108 Kodim Singkawang

  • Bagikan

Suaraindo.id – Mobil Pintar yang dimiliki Kodim 1202/Skw yang di sediakan di Posko TMMD 108 di Desa Danti Kecamatan Sanggau Ledo Kabupaten Bengkayang memberikan kesenangan tersendiri untuk anak-anak di sekitar.

Mobil pintar yang sengaja di datangkan dari kodim 1202/Skw bertujuan untuk memberi pengetahuan dan ilmu bagi anak-anak. Terlihat sangat antusias anak-anak yang sedang menyerbu mobil pintar itu yang berisikan buku-buku pengetahuan.

“Terimakasih bapak Tentara yang sudah perhatian terhadap kami anak desa, Kami sangat senang dengan adanya mobil pintar ini banyak buku-buku yang menarik untuk menambah ilmu kami semua disini,”kata Rina.

Ditempat terpisah Dansatgas TMMD Letkol Arm Victor J L Lopulalan S.Sos mengatakan Tmmd ini bukan hanya sasaran fisik saja tetapi non fisik salah satunya diberikan yang terbaik.

“Apa yang kita punya seperti mobil pintar di posko TMMD 108 sehingga kita bisa memberikan ilmu dan nilai positif bagi anak-anak untuk menambahkan ilmu dan pengetahuan sejak dini,”kata Dansatgas

  • Bagikan