Satgas TMMD Kodim Ketapang Selalu Jaga Keakraban

  • Bagikan

Suaraindo.id – Agar terjaganya keakraban antar satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke -108 Kodim 1203/Ketapang selalu menyempatkan diri siraturahmi ke rumah warga di Desa Beringin Rayo, Kecamatan Tumbang Titi.

Personel Satgas TMMD Reg ke-108, Prada Wahab pun terlihat asik berbincang dengan salah satu warga desa Beringin Rayo sembari usai menunaikan kewajibannya disasaran TMMD.

Kegiatan siraturahmi tersebut dilaksanakan pada sore hari sepulang dari lokasi pekerjaan di sasaran, bertempat di rumah Lukas (50) keakrapan terjadi.

Prada Wahab senang bisa terjalinnya hubungan baik antara satgas bersama warga. “Serta berharap agar terjalinnya kebersamaan yang telah terbina dapat dijaga sampai kapanpun,”ujarnya.

Sementara Lukas (50) Warga yang dikunjungi rumahnya mengatakan, satu kebanggaan baginya bisa duduk bersama Tentara. hal seperti ini memang jarang bahkan tidak pernah terjadi dan ini merupakan kisah yang tidak bisa terlupakan.

  • Bagikan