Pemkab Sanggau Gelar Musrenbang

  • Bagikan
Gubernur Kalbar Sutarmidji saat hadiri Musrenbang Kabupaten Sanggau.

Suaraindo.id – Pemerintah Kabupaten Sanggau melaksanakan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenban) RKPD tahun 2024 yang dihadiri Gubermur Provinsi Kalbar Sutarmidji di Aula Hotel Harvey Sanggau, Rabu (15/3/2023).

Musrenbang RKPD Kabupaten Sanggau tahun 2024 ini juga dihadiri Bupati Sanggau Paolus Hadi, Wabup Yohanes Ontot, Anggota DPRD Kalbar, Anggota DPRD Sanggau, para Kepala OPD dan Forkopimda Sanggau, serta Kepala Instansi Vartikal, pimpinan partai politik, para camat, Ketua TP PKK, Ketua Gow, Ketua DPW dan tamu undngan lainnya.

Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji mengatakan paktor utama yang sangat penting saat pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrembang) Validasi data yang utama.

Menurut Gubernur tidak efisien dan tidak efektiv nya susunan anggaran bila validasi data tidak dilakukan terlebih dahulu, validasi data yang akurat sangat efektiv untuk mebuat program program yang efisien.

“Pemkab Sanggau harus bisa melakukan validasi data yang valid untuk mendorong peningkatan pendapatan daerah,” ungkap Sutarmidji.

“Sejak tahun 2018 PAD Kalbar di angka 1,7 teriliun pertumbuhan PAD Kalbar terus mengalami peningkatan, dan di tahun ini PAD Kalbar mencapai 3,2 triliun, capaian itu di dapat karna validasi data yang sangat valid,” ujarnya.

Ia berharap, Program Inpres di Kabupaten Sanggau dapat terpenuhi, sehingga pertumbuhan ekonomi di Sanggau akan jauh lebih baik lagi.

Sementara itu Bupati Sanggau Paolus Hadi berharap, Musrenbang RKPD dapat menghasilkan kebijakan dalam bentuk program kegiatan prioritas, dan dapat di implementasikan untuk Sanggau yang bermartabat.

“Musrenbang RKPD Kabupaten Snggau merupakan public event multi pihak untuk mengetahui isu strategis, serta memahami permasalahan daerah dan mencapai konsensus terhadap program prioritas perencanaan pembangunan daerah,” terang Bupati.

Paolus Hadi menyampaikan, RKPD Kabupaten Sanggau tahun 2024 merupakan dokumen perencanaan tahun ke 5 RPJMD Kabupaten Sanggau priode 2019-2024.

“Musrenbang RKPD bertujuan untuk melakukan pembahasan rancangan RKPD dalam rangka menyepakati permasalahan pembangunan daerah, dan menyepakati prioritas pembangunan serta program daerah dan kegiatanya, indikator dan target kinerja serta penyelarasan prioritas pembangunan daerah dengan prioritas program Provinsi dan pembangunan kewenangan Kabupaten,” terangnya.

Ia menyebutkan, hasil pendapatan daerah Kabupaten Sanggau tertinggi di dapat dari sektor perkebunan kelapa sawit.

“Sektor itu dinilai meberikan kontribusi yang baik dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Sanggau,” tutupnya.

  • Bagikan