Sriwijaya International Taekwondo Championship 2025 Resmi Dibuka, 3.500 Atlet Padati Jakabaring

  • Bagikan
Foto bersama Gubernur Sumsel, Dr. H. Herman Deru (SuaraIndo.id/Dok)

SuaraIndo.id – Sriwijaya International Taekwondo Championship 2025 resmi dibuka di GOR Ranau, Jakabaring Sport City, Palembang, Sabtu (22/11/2025).

Ajang berskala internasional ini menjadi kebanggaan baru bagi Sumatera Selatan, karena berhasil menghadirkan ribuan atlet dari berbagai provinsi di Indonesia serta perwakilan negara sahabat.

Ketua Pengprov Taekwondo Indonesia Sumsel, Hj. Meilinda, dalam laporannya menyampaikan bahwa jumlah peserta mencapai 3.500 atlet dari 24 provinsi serta atlet internasional dari 4 negara.

Meskipun sebelumnya sebanyak 11 negara mendaftar, namun hanya empat di antaranya yang berhasil hadir secara langsung akibat kendala perjalanan.

“Alhamdulillah kejuaraan ini dapat terlaksana dengan dukungan penuh Pemprov Sumsel dan sponsor BUMN-BUMD. Semoga kegiatan ini berjalan sukses. Kami ucapkan selamat datang, welcome to Bumi Sriwijaya,” ujar Meilinda.

Ajang bergengsi ini juga dihadiri oleh perwakilan PB TI pusat, Kepala OPD Provinsi Sumsel, pimpinan BUMN/BUMD, serta para pelatih, official, dan keluarga besar atlet dari seluruh Indonesia.

 

PB TI: Bukti Taekwondo Indonesia Diakui Dunia

Perwakilan Ketua Umum PB Taekwondo Indonesia dalam sambutannya mengapresiasi penyelenggaraan kejuaraan yang dinilai berjalan profesional.

“Kejuaraan ini bukti bahwa taekwondo Indonesia terus berkembang dan diakui di tingkat internasional. Ini merupakan kehormatan sekaligus kepercayaan dunia kepada Indonesia sebagai tuan rumah yang aman dan kompetitif,” ujarnya.

Ia menekankan pentingnya sportivitas dan nilai karakter dalam setiap pertandingan.

“Taekwondo membangun disiplin, rasa hormat, dan keberanian. Menang atau kalah bukan segalanya, tetapi integritas dan kehormatan adalah yang utama,” tambahnya.

 

Suasana pembukaan Sriwijaya International Championship 2025 (SuaraIndo.id/Dok)

Gubernur Sumsel: Momentum Geliat Ekonomi dan Kebanggaan Daerah

Gubernur Sumsel Dr. H. Herman Deru, secara resmi membuka pertandingan dengan penuh antusias.

“Terima kasih kepada PB TI yang telah mempercayakan Sumsel sebagai tuan rumah. Kehadiran lebih dari 3.500 peserta memberikan dampak positif bagi ekonomi daerah mulai dari UMKM, perhotelan, hingga sektor kuliner,” ujarnya.

Herman Deru juga mengajak masyarakat Sumsel menunjukkan keramahan sebagai tuan rumah.

“Tunjukkan bahwa warga Sumsel adalah warga yang ramah dan menjunjung sportivitas. Jadikan kejuaraan ini sebagai panggung prestasi dan kehormatan,” tegasnya.

 

Melihat Antusiasme Tinggi, Sumsel Siap Gelar Kejuaraan Berikutnya

Di akhir acara, Meilinda menambahkan bahwa tingginya minat peserta menunjukkan potensi besar Sumsel sebagai tuan rumah event olahraga nasional maupun internasional.

“Jika tidak dibatasi, peserta dapat mencapai lebih dari 5.000 orang. Insya Allah, pada 5–7 Desember mendatang akan kembali digelar Kejuaraan Nasional di PSCC Palembang,” tutupnya.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  • Bagikan