![]() |
Tampak kerumunan saat pembagian BLT di Kepanewon Wates, Kulonprogo, Sabtu (9/5/2020). [Suara.com) |
Suaraindo.id – Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk keluarga miskin di wilayah Kulonprogo mulai dibagikan. Dana yang bersumber dari Dana Desa tersebut dibagikan secara bertahap sejak April hingga Juni 2020 mendatang.
Salah satu yang mulai dibagikan yakni di Kepanewon Wates. Pembagian yang dipusatkan di Gedung Kesenian tersebut belakangan viral.
Dalam video yang dibagikan @watespahpoh, tampak ratusan warga menyemut di depan halaman gedung. Yang jadi perhatian, mereka terlihat berkerumun tanpa melakukan physical distancing.
“Saat jaga jarak diupayakan terus menerus, bapak ibu penerima BLT di Kepanewon Wates malah dikumpulkan di Gedung Kesenian pagi ini. Semoga bukan awal dari cluster baru penularan covid-19. Sehat terus bapak ibu,” tulis keterangan video yang dibagikan.
Netizen pun memberikan tanggapan beragam terkait video yang menampilkan kerumunan saat pembagian BLT tersebut.
Blunderr po, kaya gitu ga ada yang peduli juga ya?..trus selama ini gembar gembor jangan keluar rumah ttp jaga social/phy distancing buat apa,” kata @alliswell773.
“Yaampun,” kicau @1027ndre.
Blunderr po, kaya gitu ga ada yang peduli juga ya?..trus selama ini gembar gembor jangan keluar rumah ttp jaga social/phy distancing buat apa,” kata @alliswell773.
“Yaampun,” kicau @1027ndre.
Apa yo ora iso dijatah perhari berapa orang ngono?” tanya @nugroho_hermes.
“Seharusnya polisi di sono kon ngewangi ngatur antrian, kok dinengke wae ngono radong,” ujar @Satrio_rudi.
Dyuuuuh jiannn..kene kesel ngedukasi..birokrasi malah kecuu…hesss!” kata YounarSatya.
Sumber:Suara.com