Bilah Barat Ditunjuk Sebagai Tuan Rumah Pelaksanaan MTQ/STQ 2021

  • Bagikan

Suaraindo.id- Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu mengadakan rapat pembentukan panitia pelaksanaan  MTQ/STQ yang sebentar lagi akan dilaksanakan di Bilah Barat yang pada tahun ini ditunjuk sebagai tua rumah pelaksanaan.

Rapat yang dilaksanakan diruang rapat Bupati tersebut dipimpin langsung oleh Sekda Labuhanbatu Yusuf Siagian.

Dari hasil rapat yang dilaksanakan tersebut disimpulkan bahwa pelaksanaan MTQ/STQ akan dilaksanakan pada Minggu hingga Rabu (14-17/2021)  di Kecamatan Bilah Barat sebagai tuan rumah pelaksanaan.

Camat Bilah Barat menyakatan kesiapan pihaknya dalam menyelenggarakan acara MTQ/STQ jika keputusan pelaksanaan sudah disepakati.

Ia juga mengatakan pihaknya menerima informasi dari Gubenur bahawasnya telah mengizinkan kegiatan keagamaan dengan catatan harus tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Gubernur memang mengizinkan untuk menyelenggarakan kegiatan keagamaan dengan pembatasan kapasitas kehadiran sebesar 50%, dengan penetapan protokol kesehatan yang lebih ketat serta diupayakan agar dilaksanakan secara daring atau online,” camat Bilah.

 

  • Bagikan