Suaraindo.id—Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perikanan Kabupaten Sanggau, Kubin menyampaikan puji syukur dan mengucapkan terimakasih kepada wakil bupati dan rombongan yang telah melakukan penanaman padi perdana varietas inpari 32 di kecamatan Balai, Selasa (11/1/2022) yang dikerjakan Kelompok Tani Munggok Mantan Desa Tae Kecamatan Balai.
Dikatakan,Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan, Hortikultura dan Perikanan Kabupaten Sanggau,optimasi lahan 16 ha dari 100 ha 6ang ada,dengan menghasilkan antara 3,5 ton hingga 4,6 ton/ha.
Ia menghimbau kepada masyarakat
agar lebih semangat mengelola lahan pertanian ini,karena dengan semangat dan kerja keras yang tinggi akan menghasilkan yang diharapkan sehingga dapat menunjang perekonomian rakyat.
Kubin berpesan kepada anggota poktan yang punya anak. “Agar berusaha jangan sampai anak kita putus sekolah karena pendidikan itu penting untuk masa depan mereka,”ujar Kubin.