Stok Minyak Goreng Surplus di Kalbar, Desperindag Imbau Masyarakat tak Panik

  • Bagikan
Minyak Goreng di Kalbar Surplus.

Suaraindo.id– Dinas Perindustrian Perdagangan Kalimantan Barat memastikan stok Minyak Goreng di Kalbar surplus. Berdasarkan neraca bahan pangan, ketersediaan minyak goreng di Kalbar saat ini sebanyak 1400 ton.

” Sedangkan kebutuhan masyarakat Kalbar saat ini sekitar 900 ton,” terang Kepala Disperindag Kalbar, Syarif  Kamaruzaman, Kamis (24/2/2022).

Syarif menghimbau, masyarakat agar tidak melakukan tindakan panik buying (membeli barang dalam jumlah besar). Sebab pihaknya memastikan bahwa stok minyak goreng di Kalbar terkendali aman.

“Untuk harga eceran tertinggi (HET) dalam DPO sudah diatur untuk kemesan premium Rp14ribu, kemasan sederhana Rp13.500, untuk yang curah Rp 11.500, sejauh ini menurut pemantauan stok aman jadi warga tidak perlu panik,” ungkap Syarif

Ia menjelaskan, jika pihaknya akan melakukan kebijakan strategis dalam mengatur pendistribusian minyak goreng di Kalbar. adapun langkah yang dilakukan dengan berkoordinasi dengan para distributor, produsen, maupun pelaku usaha.

“Kami terus mendorong untuk penyaluran distribusinya, agar tepat waktu tepat sasaran karena kondisi saat ini apalagi menghadapi hari raya kaagamaan tentu kita harus menjaga bagaimana stabilisasi harga ini terjaga, dengan stok ini aman Alhamdulillah,” paparnya.

  • Bagikan