Kejuaraan Menembak Bupati Sekadau Cup 2022 Dimeriahkan 115 Peserta Kelas Uklik

  • Bagikan
Peserta kelas Uklik Kejuaraan Menembak Bupati Sekadau Cup 2022, Minggu (11/12/2022), Foto : SUARAKALBAR.CO.ID

Suaraindo.id – Sebanyak 115 peserta kelas Uklik 17 meter berlaga pada Kejuaraan Menembak Bupati Cup 2022 yang digelar oleh Perbakin Sekadau yang berlangsung di Lapangan Parkiran Penanjung Island, pada Minggu (11/12/2022) pagi

Ketua Umum Perbakin Sekadau, Fransisco Wardianus alias Mejeng mengarahkan serta menegaskan, selamat bertanding peserta dari kabupaten kota di Kalbar pada Kejuaraan ini, dalam rangka HUT Pemda Sekadau ke-19.

“Saya jajaran panitia dan Perbakin ucapkan terimakasih kepada peserta se Kalbar yang mengikuti event ini. Mudah mudahan hasil bisa memberikan prestasi bagi daerahnya masing-masing,”kata Mejeng.

Mejeng juga meminta doa restu untuk Perbakin Sekadau agar semakin jaya ke depan dan bisa melaksanakan event dengan hadiah yang lebih besar.

“Kami berharap setiap event di Kalbar kita ikuti agar semua atlet memiliki mental yang kuat. Semua mempunya peluang, karena tidak ada yang istilah jago menembak. Karena kita sendiri yang menentukan dengan pengaruh psikologi,” pungkasnya.

  • Bagikan