Asli Medan, Warkop Koki Agam Ramaikan Kuliner di Palembang

  • Bagikan
Suasana keramaian Grand Opening Warkop Koki Agam di Palembang (SuaraIndo.id/Nisa)

SuaraIndo.id – Grand Opening Warkop Koki Agam berhasil digelar di Jalan Mayor Ruslan No.2004 sebelum simpang IBA Palembang, Jumat (15/12/2023).

Owner Warkop Koki Agam Ko Peter mengatakan, bahwa Warkop Koki Agam ini merupakan cabang pertama di Palembang, dan cabang ke-3 setelah di Medan dan Batam.

“Warkop Koki Agam ini khas Medan dengan semua bumbu masakan rahasia yang kita kirim langsung dari Medan dan semua anggota saya dari Medan. Tujuannya agar konsumen disini tahu cita rasa yang ada di Medan sama persis seperti yang disini,” kata Ko Peter.

Ditempat yang sama, pengelola dan manager dari Warkop Koki Agam Ari Irwandi mengatakan menu yang tersedia di Warkop Koki Agam yaitu beberapa jenis sajian mie dan nasi khas Medan dan Aceh, minuman coffee dan non coffee.

“Menu best seller kita yaitu mie bangladesh dengan topping puding telur yang tersedia dalam porsi biasa dan jumbo dengan harga mulai dari Rp.13.000 – Rp.25.000, kita juga tersedia ayam penyet, ayam gebuk, lele, nasi goreng, dan minuman segala jenis ada disini dengan minuman best seller teh tarik original,” ujar Ari.

Ari menambahkan, Warkop Koki Agam buka selama 24 jam dan memberikan promo makan gratis selama grand opening.

“Harapannya Warkop Koki Agam dapat selalu sukses dan selalu ramai pengunjung seperti selama grand opening ini,” pungkasnya.

  • Bagikan