Suaraindo.id- Pebisnis muda asal Indonesia, Gading Ramadhan Joede dikenal sebagai sosok pekerja keras dan menjunjung tinggi komitmen dalam mencapai suatu tujuan.
Kesuksesannya sebagai seorang pebisnis tegak lurus dengan dedikasinya untuk kemajuan negeri, menanamkan nilai-nilai kemanusiaan serta mengedepankan kepedulian terhadap masyarakat banyak.
Hal ini tak terbantahkan, mengingat rekam jejak Gading dikenal sebagai sosok yang aktif berkontribusi dalam berbagai kegiatan dan tak segan mendengarkan aspirasi masyarakat.
“Ini merupakan komitmen saya untuk masyarakat, apapun yang bisa saya lakukan untuk kesejahteraan masyarakat bahkan untuk kemajuan negeri, akan saya upayakan,” katanya.
Memiliki sifat yang dermawan serta pola berpikir yang matang, mengantarkan Gading menjadi sosok pebisnis yang sukses di usia muda.
Terbaru, Presiden Direktur PT OTM ini kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat sekitar dengan membagikan 500 paket sembako kepada warga RW 07 Kelurahan Lebak Gede, Cilegon.
Di tengah kesibukannya sebagai seorang pebisnis, ia meluangkan waktu untuk terjun langsung berdialog dan mendengarkan kebutuhan masyarakat.
Diakui Gading, dengan melakukan hal itu, setidaknya ia telah ikut serta menyediakan sesuatu yang bermanfaat bagi kepentingan bersama dengan apa yang telah ia miliki saat ini.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS