Kemenag Tegaskan Informasi Rekrutmen Petugas Haji 2025 yang Beredar di Media Sosial Adalah Hoaks

  • Bagikan
Ilustrasi – Panitia mengawasi peserta mengerjakan CAT menggunakan gawai saat seleksi petugas penyelenggara haji 2025 di Asrama Haji, Pondok Gede, Jakarta, Selasa (17/12/2024). SUARAINDO.ID/SK

Suaraindo.id – Kementerian Agama (Kemenag) mengimbau masyarakat untuk berhati-hati terhadap informasi bohong terkait lowongan kerja petugas haji 2025 yang beredar di media sosial. Salah satu informasi palsu itu diunggah oleh akun Facebook “Info Terkini 2025” yang mencantumkan logo Kemenag, BUMN, dan Garuda pada meme yang menyebut adanya rekrutmen petugas haji.

“Itu jelas hoaks. Waspada, cek infonya di web dan medsos Kemenag,” tegas Kepala Biro Humas dan Komunikasi Publik (HKP) Kemenag, Ahmad Fauzin, dikutip dari ANTARA, Minggu (19/1/2025).

Ahmad Fauzin mengungkapkan, selama dua tahun terakhir, informasi palsu terkait lowongan kerja atau seleksi petugas haji sering muncul di media sosial. Ia meminta masyarakat untuk tidak mudah percaya dan selalu memverifikasi kebenaran informasi melalui situs web resmi Kemenag atau akun media sosial resminya.

“Informasi palsu ini kerap menyesatkan masyarakat. Karena itu, kami mengingatkan agar selalu berhati-hati dan tidak tergiur dengan janji-janji palsu yang disebarkan pihak tidak bertanggung jawab,” tambahnya.

Ahmad Fauzin menjelaskan, proses seleksi petugas haji 1446 H/2025 M, baik di tingkat daerah maupun pusat, telah dilakukan sejak November hingga Desember 2024. Saat ini, para peserta yang lolos sedang menunggu pengumuman hasil seleksi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi tingkat pusat.

“Sebagaimana info sebelumnya, hasil seleksi ini rencananya akan diumumkan pada Januari 2025,” jelasnya.

Kemenag mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap berbagai informasi yang beredar di media sosial, terutama terkait peluang kerja atau rekrutmen petugas haji.

“Pastikan informasi yang diterima berasal dari sumber resmi. Jangan sampai tertipu oleh modus penipuan yang memanfaatkan antusiasme masyarakat terhadap program ibadah haji,” tutup Ahmad Fauzin.

Bagi masyarakat yang ingin mengetahui informasi resmi mengenai seleksi petugas haji, Kemenag menyarankan untuk mengunjungi situs www.kemenag.go.id atau memantau akun resmi Kementerian Agama di media sosial.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  • Bagikan