Ketua POPTI Kalbar Beri Hadiah Sepeda dan Perlengkapan Sekolah untuk Anak Pejuang Kanker dan Thalasemia

  • Bagikan

Suaraindo.id – Ketua Perhimpunan Orang Tua Penderita Thalasemia Indonesia (POPTI) Provinsi Kalimantan Barat, Windy Prihastari, mengunjungi Gedung Rawat Inap Anak RSUD dr. Soedarso pada Selasa (22/10/2024) untuk menunaikan janji memberikan hadiah kepada anak-anak pejuang kanker dan penyandang thalasemia. Dalam kunjungan ini, Windy, yang juga menjabat sebagai Pj Ketua TP PKK Provinsi Kalbar, menyerahkan hadiah berupa sepeda, sepatu, dan tas sekolah kepada beberapa anak.

“Saya datang untuk menepati janji yang saya buat saat acara ceria bersama anak-anak pejuang kanker dan penyandang thalasemia hari Jumat kemarin. Saya berjanji akan memberikan sepeda, sepatu, dan tas sekolah kepada mereka,” ungkap Windy.

Windy juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada RSUD dr. Soedarso yang telah memberikan kesempatan untuk berbagi kebahagiaan bersama anak-anak yang sedang menjalani perawatan. Ia berharap hadiah yang diberikan dapat memberikan semangat baru bagi anak-anak tersebut.

“Mudah-mudahan hadiah ini menjadi penyemangat bagi mereka. Ada yang berencana membawa sepeda ke kampung, anak-anak ini ada yang berasal dari Landak, Kubu Raya, dan Ketapang, mereka sangat senang bisa membawa hadiah ini ke kampung halaman masing-masing,” kata Windy.

Sementara itu, Dokter Spesialis Anak RSUD dr. Soedarso, Nevita, mengapresiasi kegiatan yang rutin dilakukan oleh Windy. Ia menjelaskan bahwa acara seperti ini mampu meningkatkan sistem imun anak melalui kebahagiaan yang mereka rasakan.

“Acara ini sudah rutin dilakukan oleh Ibu Windy. Kemarin kami mendatangkan badut untuk menghibur anak-anak penderita leukemia dan thalasemia. Dengan membuat mereka senang, sistem imun anak-anak bisa meningkat, dan hari ini mereka menerima hadiah yang dijanjikan,” tutur Nevita.

Kegiatan ini membawa keceriaan dan harapan bagi anak-anak yang sedang berjuang melawan penyakit, sekaligus menunjukkan dukungan yang terus diberikan oleh berbagai pihak untuk kesejahteraan mereka.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  • Bagikan