Penemuan Mayat di Rundeng, Keluarga Alm Minta Polisi Ungkap Motif Secara Transparan

  • Bagikan
Penemuan jenazah berjenis kelamin laki-laki tertutup pelepah sawit di Desa Panglima Sahman, Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam pada 13 Februari 2025. (Suaraindo.id/Foto:Polisi)

Suaraindo.id – Keluarga Almarhum Murdadi, Warga Sibungke yang ditemukan meninggal pada Kamis (13/2) di Desa Panglima Sahman, Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam meminta agar Polres Subulussalam mengungkap motif dan penyebab kematian almarhum secara terang-benderang.

Murdadi (30) ditemukan di kebun sawit milik warga dalam keadaan sudah meninggal dunia serta ditemukan sejumlah luka dibagian tubuh almarhum.

Sepekan lebih penemuan mayat tersebut, perkembangan motif dan penyebab atas meninggalnya pria malang tersebut masih menunggu keterangan dari pihak kepolisian.

Kepala Mukim Binanga, Tamrin Barat berharap agar kasus tersebut terungkap secara terang-benderang agar memberikan rasa keadilan kepada pihak keluarga Almarhum Murdadi.

“Harapan ini disampaikan pihak keluarga Almarhum beberapa waktu lalu.

Meminta agar Kepolisian Resort Subulussalam mengungkap motif dan penyebab kematian Murdadi,” kata Tamrin, Sabtu (22/2/2025).

Harapan tersebut ia sampaikan untuk memberikan rasa keadilan kepada keluarga Almarhum.

“Kami berharap dan mendukung penuh Polres Subulussalam untuk mengungkap motif dan penyebab kematian Almarhum Murdadi,” ujar Tamrin.

Kepala kemukiman Binanga Kecamatan Rundeng ini juga menyarankan kepada keluarga almarhum, agar meminta didampingi oleh kuasa hukum atau pengacara.

Hal ini dia sampaikan supaya pihak keluarga merasa ada yang mendampingi walau nanti sampai ke pengadilan.

Sementara itu, Kapolres Subulussalam, AKBP Yhogi Hadisetiwan melalui Humas Polres setempat dikonfirmasi Suaraindo.id pada (15/2/2025) menyebutkan bahwa penyebab atas kematian Murdadi masih dalam penyelidikan Satuan Reserse dan Kriminal (Sat Reskrim) Polres Subulussalam.

Sebelumnya dikabarkan pada hari Kamis, 13 Februari 2025, sekitar pukul 11.40 WIB, warga Desa Panglima Saman, Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam, digemparkan dengan penemuan jenazah seorang pria di kebun sawit.

Jenazah tersebut diketahui bernama Murdadi (30), warga Desa Sibungke, Kecamatan Rundeng, Kota Subulussalam.

Jenazah Murdadi ditemukan yang tertutup pelepah sawit. Saat diperiksa Jenazah ditemukan dalam kondisi kedua tangan dan kaki terikat tali, luka pada bagian wajah yang diduga akibat sayatan benda tajam, kemudian lebam pada badan dan punggung.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  • Bagikan