Suaraindo.id – Ribuan umat Katolik dari berbagai kalangan memadati Gereja Santo Petrus dan Paulus Sekadau untuk mengikuti Misa Natal pada Rabu (25/12/2024). Misa yang dimulai sejak pukul 06:00 WIB itu menjadi ajang berkumpulnya umat Katolik, meskipun dilaksanakan di gereja lama yang terbatas kapasitasnya.
Tingginya antusiasme umat terlihat dari ratusan orang yang rela berdiri dan duduk beralaskan kertas di halaman gereja karena kursi di dalam gereja sudah penuh. Para jemaat datang lebih awal untuk mendapatkan tempat duduk di dalam gereja, sementara yang tidak kebagian memilih bertahan di halaman gereja dan mengikuti jalannya misa dengan penuh khidmat.
Di antara umat yang hadir, terlihat sejumlah pejabat penting, seperti Bupati Sekadau, Aron, yang hadir bersama keluarganya, serta Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Barat, Aloysius, yang juga turut merayakan Natal bersama keluarga. Selain itu, beberapa tokoh masyarakat dan masyarakat setempat juga tampak ikut serta, menciptakan suasana kebersamaan yang erat.
Salah seorang umat, Krispinus, menceritakan pengalamannya mengikuti Misa Natal meskipun dalam kondisi kesehatan yang kurang baik. “Saya sengaja memilih misa pertama di gereja lama karena di sana lebih dekat, walaupun tidak mendapatkan kursi. Saya yang susah berjalan ini masih bisa duduk di tenda halaman gereja. Kalau misa kedua di Gereja Agung, saya tidak mampu naik tangga karena cukup tinggi,” ungkap Krispinus, yang tetap semangat mengikuti misa sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan atas berkat dan rahmat yang diterima selama ini.
Untuk menyambut Hari Raya Natal, Paroki Santo Petrus dan Paulus Sekadau melaksanakan dua kali misa. Misa pertama dimulai pukul 06:00 WIB di Gereja lama, sementara misa kedua digelar pada pukul 08:00 WIB di Gereja Agung (gereja baru). Kedua misa tersebut dihadiri oleh banyak umat, menunjukkan semangat perayaan Natal yang tinggi di Kabupaten Sekadau.
Krispinus berharap, sukacita Natal tidak hanya dirasakan oleh umat Katolik di Kabupaten Sekadau, tetapi juga oleh seluruh umat di dunia. Ia menekankan pentingnya kebersamaan dan rasa syukur dalam merayakan Natal bersama keluarga, teman, dan sesama umat.
Dengan semangat Natal yang penuh kasih, umat Katolik di Sekadau merayakan kelahiran Yesus Kristus dalam suasana kebersamaan dan damai, yang menginspirasi mereka untuk terus mengembangkan rasa syukur dan kasih di tengah kehidupan masyarakat.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS