Resmikan Satpas SIM, AKBP Yhogi Hadisetiawan: Permudah Layanan pada Masyarakat Subulussalam

  • Bagikan
Kapolres Subulussalam AKBP Yhogi Hadisetiwan didampingi Kasat Lantas, Iptu Dani Syahputra menjelaskan rambu-rambu lalu lintas. (Suaraindo.id/Agus Darminto)

Suaraindo.id – Kapolres Subulussalam AKBP Yhogi Hadisetiwan, melaunching gedung baru Satuan Penyelenggaraan Administrasi (Satpas) SIM.

Satpas tersebut beralamat di Jalan Teuku Umar atau tepatnya di Komplek Kantor Polsek Simpang Kiri, Pusat Kota Subulussalam.

Launching sekaligus peresmian ditandai dengan pemotong pita rangkaian bunga dan pemotongan tumpeng dihadiri oleh pejabat utama Polres Subulussalam, Ketua DPRK, unsur Forkopimda dan stakeholder terkait lainnya.

Yhogi menyebutkan Gedung SATPAS SIM ini bertujuan untuk mempermudah layanan masyarakat Kota Subulussalam untuk memperoleh atau memperpenjang SIM.

“Dengan dilaksanakan peresmian Satpas SIM di Polres Subulussalam ini, akan lebih mempermudah masyarakat Kota Subulussalam.

Masyarakat tidak perlu pergi jauh-jauh ke Satpas Polres Aceh Singkil lagi menempuh jarak kurang lebih 64 kilo meter untuk mengurus atau memperpanjang SIM,” kata Yogi Hadisetiawan, Senin (20/1/2025).

Selain itu, dia juga menjelaskan, launchingnya pembuatan SIM ini dengan tujuan untuk menertibkan para pengemudi, baik kendaraan roda empat, maupun kendaraan roda dua dan untuk menurunkan angka pelanggaran serta fatalitas akibat laka lantas.

Sementara itu, Ketua DPRK Subulussalam, Ade Fadly Bintang, mengucapkan terimakasih kepada Kapolres Subulussalam beserta jajaran yang telah mengusahakan untuk mengadakan pelayanan pembuatan SIM di Kota Subulussalam.

“Kita ketahui dari 2019 masyarakat Kota Subulussalam harus membuat SIM ke Polres Aceh Singkil.

Terimakasih kami ucapakan kepada Kapolres Subulussalam, yang telah mengusahakan untuk mengadakan pelayanan pembuatan SIM di Kota Subulussalam ini,” ujar Ketua DPRK Ade Fadly Pranata Bintang.

Semoga dengan adanya Layanan Satpas SIM di Polres Subulussalam, Ade Fadly Berharap dapat membantu masyarakat dan meningkatkan partisipasi masyarakat untuk membuat SIM.

IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  • Bagikan