Tiga Tahanan Polres Kayong Utara Kabur, Satu Berhasil Ditangkap

  • Bagikan

Suaraindo.id – Beredar informasi dimedia sosial Tiga orang tahanan Polres Kayong Utara melarikan diri degan kasus narkoba dan pencurian sepeda motor diduga melalui ventilasi udara sel kamar mandi pada Sabtu (27/6/2020).

Kapolres Kayong Utara, AKBP Bambang Sukmo Wibowo membenarkan saat dikonfirmasi terkait kejadian ini, Minggu (28/6/2020).

Bambang mengatakan satu orang atas nama HS (29) sudah berhasil ditangkap di sungai gali kecamatan sukadana pada pukul 12:00 wib.dinihari.

Untuk dua orang tahanan saat ini masih dalam pengejaran.

“Kami berusaha menangkap para pelaku namun mohon bantuan masyarakat bila mengetahui agar memberikan informasi segera kepada kami,

Bambang menghimbau agar masyarakat untuk waspada dan meminta masyarakat segera melapor ke kantor polisi terdekat apa bila melihat para tahanan tersebut.

“Mengingat para pelaku adalah residivis narkoba dan pencurian kambuhan, apa bila masyarakat melihat segera melaporkan ke Polisi terdekat,” terang AKBP Bambang Sukmo Wibowo.

  • Bagikan