Kebakaran Hebat Terjadi di PT Teluk Luas Padang, Kobaran Api dan Asap Hitam Membumbung Tinggi

  • Bagikan
Petugas Damkar Kota Padang terlihat berjibaku memadamkan api di PT Teluk luas Padang, Minggu (18/05/25) (Foto: Damkar kota Padang).

Suaraindo.id- Sebuah kebakaran hebat terjadi di PT Teluk Luas, sebuah pabrik karet yang terletak di Jalan Bypass, Kelurahan Tanjung Saba Pitameh, Kecamatan Lubukbegalung, Kota Padang, pada Minggu siang (18/05/25) sekitar pukul 12.28 WIB.

Kobaran api dan asap hitam terlihat sangat besar dan berasal dari dalam kompleks pabrik. Petugas Dinas Pemadam Kebakaran Kota Padang segera bertindak untuk memadamkan api dengan mengerahkan sejumlah mobil pemadam kebakaran.

Kapolsek Lubukbegalung, Kompol Robby Setiadi Purba, mengonfirmasi terjadinya kebakaran tersebut dan menyatakan bahwa saat ini fokus utama adalah proses pemadaman api. “Informasi lebih lanjut terkait penyebab dan kerugian akan kami sampaikan setelah situasi aman” jelasnya.

Hingga saat ini, api belum bisa dipadamkan dan puluhan petugas pemadam kebakaran masih terus berupaya keras untuk menjinakkan api agar tidak meluas. Penyebab pasti kebakaran belum diketahui dan akan diinvestigasi lebih lanjut setelah situasi terkendali.

  • Bagikan