Pesan Wabup Muhammad Pagi untuk DPD POM Mempawah yang Kini Berusia 6 Tahun

  • Bagikan
Wabup Muhammad Pagi foto bersama jajaran pengurus DPD POM Mempawah usai syukuran HUT ke-6 di Gedung PGRI Mempawah, Minggu (27/8/2023). Suaraindo.id/SUARAKALBAR.CO.ID/Foto. Prokopim Mpw

Suaraindo.id – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Persatuan Orang Melayu (POM) Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat, menggelar syukuran ulang tahun ke-6, di Gedung PGRI Mempawah, Minggu (27/8/2023).

Wakil Bupati Mempawah Muhammad Pagi yang hadir dalam kegiatan yang dikemas sederhana itu mengucapkan selamat kepada keluarga besar POM Mempawah yang telah memasuki usia 6 tahun.

“Dengan semakin bertambahnya usia, saya berharap POM Mempawah dapat semakin memberikan manfaat dan berkiprah bagi kemajuan pembangunan Kabupaten Mempawah,” katanya.

Tak hanya itu, Wabup juga mengajak POM untuk terus melaksanakan program strategis yang dimiliki dan bersinergi dengan berbagai organisasi yang ada di Kabupaten Mempawah.

“Mari juga berkolaborasi dengan pemerintah daerah menjalankan berbagai program-program bagi masyarakat demi terwujudnya Kabupaten Mempawah yang cerdas, mandiri dan terdepan,” ujarnya.

Selanjutnya Muhammad Pagi juga berharap POM dapat bersama-sama menjaga kondusivitas dan ketertiban bersama seluruh elemen masyarakat, serta dapat merawat keberagaman khazanah budaya lokal.

Ketua Umum POM Agus Setiadi mengatakan ada peningkatan berbagai program di tahun mendatang yang pelaksanaannya akan berkolaborasi dengan berbagai elemen masyarakat untuk memperkenalkan POM.

“Kami berharap eksistensi yang telah terbangun selama ini, POM dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat di Kabupaten Mempawah,” ujarnya.

  • Bagikan